
Setiap pengguna smartphone kini tak bisa lepas dari yang namanya pulsa dan kuota internet. Karena pulsa dan kuota adalah pondasi untuk bisa melakukan berbagai aktivitas dalam smartphone baik untuk chattingan, browsing dan lain sebagainya.
Tentunya kita harus selalu mengecek jumlah pulsa ataupun kuota kita secara berkala karena jangan sampai dalam keadaan tertentu kita butuh tapi ternyata kuota udah sekarat. Misalnya, ketika kita men-download sebuah file berukuran 1 GB namun kuota kita tersisa 500 MB maka download yang sedang berjalan pasti akan batal dan sia-sia.
Maka dari itu, untuk mempermudah kamu dalam mengecek dan mengetahui jumlah pulsa dan kuota yang tersisa. Kali ini BugisTekno akan membagikan 6 aplikasi untuk cek pulsa dan kuota di semua operator. Yukk, langsung saja simak berikut daftar aplikasinya.
6 Aplikasi untuk Cek Pulsa dan Kuota Internet
1. MyTelkomsel

MyTelkomsel merupakan aplikasi yang dibuat khusus untuk seluruh pengguna operator telkomsel. Selain dapat mengecek informasi sisa pulsa dan kuota internet, MyTelkomsel juga menyediakan kemudahan agar pengguna dapat membeli paket internet secara langsung.
Ada banyak promo-promo dan undian berhadiah menarik tersedia yang bisa kamu dapatkan dalam aplikasi ini. Jadi, jika kamu pengguna telkomsel, kamu wajib pakai aplikasi ini.
2. MyXL

Kalau untuk aplikasi yang satu ini dikhususkan untuk pengguna operator XL prabayar yang juga salah satu operator seluler yang cukup populer. Selain untuk cek pulsa dan kuota, pengguna juga dapat melakukan pembelian paket internet, nelpon, dan lainnya.
Selain itu, MyXL juga menyediakan fitur promo eksklusif dari mitra XL. Dengan begitu maka kamu bisa belanja produk sesuai minat dan lebih hemat.
3. BimaTRI

Selanjutnya, aplikasi BimaTRI ini dikhususkan untuk pelanggan yang menggunakan kartu Tri (3). Dengan aplikasi ini kamu dapat mengecek nomor, sisa pulsa maupun kuota internet-mu. Tidak hanya itu, BimaTRI menyediakan fitur Shake, artinya kamu akan menerima penawaran menarik dari Tri hanya dengan menggoyangkan HP-mu.
Jika kamu pusing untuk menentukan paket apa yang pas buat kamu, kamu bisa menggunakan fitur Rekomendasi Paket. Fitur ini akan memberikan kamu info paket-paket yang sesuai dengan kebutuhan, seperti paket internet, paket nelpon dan paket lainnya.
4. MyIM3

Sesuai dengan namanya, pasti kamu sudah tahu bahwa aplikasi MyIM3 ini merupakan aplikasi khusus untuk pelanggan IM3. Dengan aplikasi MyIM3 ini kamu dapat melihat informasi mengenai jumlah pulsa dan kuota kamu.
Tidak hanya itu, MyIM3 juga menyediakan fitur pulsa darurat, artinya kamu dapat membeli pulsa di awal dan membayarnya nanti ketika kamu mendadak butuh. Kamu juga bisa jualan pulsa atau paket data dengan mudah melalui layanan Kios myIM3 dalam aplikasi ini.
5. AXISnet

Kamu pengguna kartu AXIS? Jika iya maka kamu wajib pakai aplikasi AXISnet. Selain dapat mengecek sisa kuota internet dan pulsa, aplikasi ini juga memberikan hadiah setiap harinya kepada pelanggan AXIS yang telah terhubung dengan aplikasi ini.
Ada banyak sekali diskon, tawaran hingga games menarik dalam aplikasi ini. Uniknya, segala kemudahan dalam akses aplikasi ini bisa kamu nikmati tanpa perlu takut kuota kamu terkuras.
6. mySF

Aplikasi untuk cek pulsa dan kuota internet selanjutnya adalah mySF. SF adalah singkatan dari SmartFren yang artinya aplikasi ini dirancang untuk memudahkan pelanggan kartu smartfren.
Kamu juga dapat menemukan banyak pilihan paket yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhanmu. Tidak hanya itu, kamu juga dapat keuntungan dari aplikasi ini, dengan mengikuti program rejeki WOW atau berburu harta karun untuk memenangkan hadiah yang fantastis.
Nah, itulah tadi daftar 6 aplikasi untuk cek pulsa dan kuota internet di Android. Silahkan download aplikasi sesuai dengan operator seluler yang kamu gunakan.