Inilah 2 Cara Termudah Cek Sisa Kuota Internet Kartu Tri

Cara Cek Sisa Kuota Internet Tri

Salah satu alasan mengapa orang-orang tertarik menggunakan kartu Tri adalah karena paket internet-nya yang cukup murah. Yap betul sekali, meskipun murah kualitas jaringan Tri juga saat ini sudah bersaing.

Dari pengalaman saya yang suka berpindah lokasi, Tri tetap memiliki jaringan yang bagus buat keperluan internetan, baik itu browsing download, dan lainnya. Terlebih bagi para gamer, Tri juga sudah sangat bersaing dari sisi kestabilan jaringan.

Berhubung karena saya juga pengguna Tri, tentu saya akan selalu mengecek secara berkala sisa kuota internet agar bisa tahu kapan saatnya mengisi ulang.

Cara Cek Sisa Kuota Internet Kartu 3 (Tri)

Jika kamu belum tahu caranya atau lupa, berikut saya akan kasih tahu tutorialnya. Sebenarnya ada berbagai cara yang bisa kamu tempuh untuk mengecek sisa kuota. Namun, bagi sebagian besar orang tentu ingin cara yang termudah dan cepat.

1. Cara Cek Kuota Tri Melalui SMS

Cara termudah buat cek kuota Tri yaitu dengan melalui SMS. Tentunya, dengan cara ini kamu hanya perlu mengetik 2 buah kata untuk mendapatkan detail info kuota-mu. Adapun caranya sebagai berikut:

  • Ketik SMS: Info (spasi) Kuota
  • Kirim ke: 234

2. Cara Cek Kuota Tri Melalui USSD

Kemudian, untuk cara termudah setelah SMS yaitu melalui Kode USSD. Kamu hanya perlu mengetik serangkaian angka perintah untuk mendapatkan informasi kuota. Adapun caranya sebagai berikut:

  • Buka menu telepon, lalu tekan *111*4*2*1#
  • Pilih jenis paket yang kamu gunakan, misalnya Paket Reguler berarti pilih 1.
  • Maka kamu akan menerima informasi sisa kuota melalui pesan sms.

Kedua cara di atas adalah cara termudah buat cek sisa kuota internet Tri. Untuk perbandingannya, saya rasa tidak jauh beda. Sesuai dari keinginan kamu saja