6 Tips & Trik Bermain Naruto x Boruto Ninja Voltage

Tips dan Trik Bermain Naruto x Boruto Ninja Voltage

Pada ulasan kali ini BugisTekno akan membagikan tips & trik bermain Naruto x Boruto Ninja Voltage buat kamu yang pemula agar dapat bermain dengan baik.

Sesuai dengan namanya, Naruto x Boruto Ninja Voltage merupakan salah satu game yang dikemas dengan tema Naruto yang bisa kamu mainkan lewat ponsel Android. Game ini mengangkat genre Action RPG yang digabungkan dengan mode Base Defense dan City Building.

Tentunya, bagi kamu yang gemar dengan serial anime Naruto, game ini dapat mengobati rasa rindu kamu. Apalagi, berbagai karakter hebat bisa kamu mainkan bahkan hingga Otsutsuki Kaguya sekalipun.

Nah, buat kamu tertarik pengen bermain, ada baiknya kamu tahu dulu beberapa tips dan triknya biar kamu tidak bingung dan pastinya bisa bermain dengan lebih baik.

Tips & Trik Bermain Naruto x Boruto Ninja Voltage

1. Upgrade Bangunan Desa

Upgrade Bangunan Desa Naruto x Boruto

Tips bermain game Naruto x Boruto pertama yaitu meningkatkan level bangunan desa. Yap, jadi saat memasuki menu utama game, kamu akan melihat tampilan desa konoha. Pada menu tersebut, terdapat beberapa bangunan yang harus kamu upgrade.

Adapun yaitu Base, Monument, Shrine, Restaurant, Bank dan Factory. Tujuannya untuk meningkatkan kapasitas beserta produksi chakra dan emas untuk kamu, dimana kedua barang tersebut berguna untuk peningkatan kekuatan karaktermu.

Maka dari itu, penting kamu upgrade bangunan desamu. Supaya pasokan chakra dan emas kamu makin banyak yang nantinya dapat kamu gunakan untuk menaikkan level bintang karakter, cards dan lain-lain.

2. Lakukan Summon Gratis Tiap Hari

Summon Gratis Naruto x Boruto

Yap, jadi dalam game Naruto x Boruto terdapat fitur cards yang harus kamu kumpulkan untuk mengaktifkan skill dari masing-masing karakter. Nah, untuk mendapatkannya ada berbagai cara, salah satunya dengan melakukan summon.

Setiap harinya kamu akan mendapatkan kesempatan summon gratis, jadi jangan lupa untuk selalu login dan lakukan summon setiap harinya, biar kamu bisa mendapatkan koleksi kartu yang hebat.

3. Pilih Karakter dan Bentuk Tim

Pilih Karakter Naruto x Boruto

Sebelum mulai bermain kamu harus memilih dan mengaktifkan karakter. Disini ada banyak sekali karakter yang bisa kamu mainkan. Hanya saja, karakter yang tersedia kelihatannya hanya sampai era Otsutsuki Kaguya.

Karena saya belum melihat Jigen, Momoshiki dan juga Kawaki. Namun, sekiranya itu tak masalah. Jadi, kamu pilih dulu empat karakter jagoanmu dan bentuk dalam satu tim.

4. Jalankan Setiap Misi

Jalankan Misi Naruto x Boruto

Ada banyak jenis misi yang tersedia dan tentunya juga memiliki tingkatan yang berbeda-beda. Nah, saat awal bermain kamu selesaikan dulu misi awal yaitu Ninja Way. Disitu kamu bisa mendapatkan material untuk keperluan upgrade level bintang karaktermu.

Setelah karakter kamu makin kuat, barulah kamu bisa mencoba jalankan misi lainnya seperti Special Mission, Attack Mission atau juga Surprise Attack Mission yang dimana pada menu tersebut kamu akan melawan jubi, baik itu Kyuubi, Sukaku, Hachibi dan lainnya.

Jadi, pastikan kamu selalu jalankan misi biar kamu bisa mendapatkan item-item yang penting.

5. Enhance dan Evolve Ninja Card

Evolve Ninja Cards Naruto x Boruto

Setelah menjalankan beberapa misi, maka kamu akan mendapatkan hadiah ninja card. Nah, card yang kamu peroleh tersebut perlu kamu enhance agar kekuatannya semakin bertambah.

Setelah enhance level ninja card sudah maksimal, maka kamu sudah bisa lakukan evolve yang bertujuan untuk menaikkan bintang card ninjamu. Namun, syarat untuk evolve kamu harus mengumpulkan beberapa material, tapi tenang saja karena material tersebut bisa juga kamu dapatkan dari misi.

6. Bergabung dengan Guild

Bergabung Guild Naruto x Boruto

Selanjutnya, tips bermain Naruto x Boruto yaitu bergabung ke guild. Sebagai game berfitur online, kamu juga bisa bermain bersama player lainnya, membentuk tim dan bertarung bersama.

Kamu juga bisa bertarung antar guild mengerahkan karakter jagoanmu untuk membela guildmu. Jadi, pastikan kamu bergabung dengan guild, selain bisa bermain bersama, kamu juga bakal dapat keuntungan dengan memperoleh item untuk keperluan karaktermu.

Nah, itulah tadi artikel mengenai tips dan trik bermain Naruto x Boruto Ninja Voltage yang bisa membantu kamu biar bisa paham main. Semoga bermanfaat dan selamat bermain yaa.